Info Madrasah
Kamis, 25 Jul 2024
  • MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI!!
22 Februari 2023

Penandatanganan Pakta Integritas dan Perpanjangan Kontrak GTK MTsN Bulungan, diminta tingkatkan Kinerja

Rabu, 22 Februari 2023 Kategori : Pegawai

Tanjung Selor- (Pers MTsN Bul) – Mengawali awal tahun 2023, penandatanganan fakta integritas sebanyak 21 orang yang terdiri dari 6 Guru dan Tenaga Kependidikan di MTsN Bulungan, 3 Satpam , 2 petugas kebersihan, 3 pramubakti dan 7 guru non ASN resmi menerima Surat Keputusan (SK) Perpanjangan Kontrak Kerja untuk tahun 2023.

Surat Keputusan perpanjangan kontrak diserahkan langsung oleh Kepala MTsN Bulungan Dahlia, S.Pd didampingi Kepala TU Nasrullah, S.Hi, pada Senin, (20/02/23) yang bertempat di Aula MTsN Bulungan.

Penyerahan tersebut di lakukan usai memberikan pembinaan kepada seluruh pegawai baik pegawai Pamubakti maupun pegawai ASN yang turut hadir dalam acara tersebut. 

Kepada para Pegawai Pramubakti/Honorer yang menerima SK tersebut, Dahlia berpesan untuk senantiasa berupaya meningkatkan kualitas kinerja, bekerja keras, bekerja cerdas, bekerja ikhlas, bekerja tuntas, dan bekerja berkualitas.

Lanjutnya Dahlia juga mengingatkan kepada tenaga PPNPN agar selalu meningkatkan disiplin, kompak, tetap saling bekerja sama serta selalu tumbuhkan kreativitas dalam bekerja.

Dalam arahannya Kepala MTsN Bulungan Dahlia, S.Pd berpesan kepada para pegawai honorer untuk selalu berupaya meningkatkan kualitas kinerja, disiplin dan bertanggung jawab.

“Bekerjalah dengan baik, disiplin dan laksanakan tugas yang diberikan oleh pimpinan dengan penuh rasa tanggung jawab” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut ia mengingatkan, bahwa disiplin merupakan kunci sukses dalam melaksanakan tugas, baik sebagai selaku ASN maupun honorer dimanapun ditempatkan dan melaksanakan tugas dengan baik sesuai apa yang sudah tertuang dalam 5 nilai budaya kerja.

“Tugas dan tanggung jawab selaku ASN maupun honorer semakin berat, dimana tuntutan masyarakat terhadap pelayanan yang baik d madrasah ini semakin meningkat. Untuk itu jangan ada lagi yang bermalas-malasan” tegasnya.

Di akhir acara tersebut tak lupa ia menyampaikan penekanan dan pesan akan keprofesionalita, loyalitas terhadap tugas serta tanggung jawab yang diembannya. (*Uch)

Tidak ada komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Pengumuman

Diterbitkan :
Pengumuman Peserta Didik yang Dinyatakan Lulus pada PPDB MTsN Bulungan Tahun Pelajaran 2024/2025
Siswa yang dinyatakan lulus berjumlah 128 siswa dengan rincian sebagai berikut. Jalur Afirmasi sebanyak 6..
Diterbitkan :
Pengumuman Hasil Akhir Penerimaan Peserta Didik Baru Kampus I Tahun Pelajaran 2023/2024
Hasil kelulusan berdasarkan Surat Keputusan Kepala Madrasah Nomor 046 Tahun 2023 Tentang Penetapan Hasil Seleksi..

Agenda

06
Feb 2023
28
Jan 2023