Info Madrasah
Sabtu, 27 Jul 2024
  • MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI!!
3 Februari 2023

Tata Usaha MTsN Bulungan Gelar Rapat Perdana

Jumat, 3 Februari 2023 Kategori : Pegawai

Tanjung Selor (Humas MTsN Bulungan) – Mengawali kepemimpinan sebagai Kepala Urusan Tata Usaha, Nasrullah S.H.I beserta jajaran staf tata usaha melaksanakan rapat perdana bagian tata usaha untuk melakukan identifikasi wilayah kerja tata usaha dan optimalisasi kinerja melalui evaluasi pembagian tugas berdasarkan kompetensi pegawai. Pelaksanaan rapat bertempat di ruang tata usaha MTsN Bulungan pada hari Rabu, 1 Februari 2023.

Kegiatan rapat diawali dengan presentasi dari seluruh pegawai mengenai tugas-tugas yang telah dilaksanakan sebelumnya serta review dari masing-masing pegawai terkait tugas dan keadaan lingkungan kerja di MTsN Bulungan. Pada kesempatan tersebut juga diperkenalkan pegawai pramubakti baru yang ditugaskan sebagai pengadministrasian umum dan operator SIMPATIKA. Sehingga, jumlah tenaga tata usaha hingga saat ini adalah 12 orang dengan rincian 1 orang Kepala Urusan Tata Usaha, 1 orang Pranata Keuangan APBN Penyelia, 1 orang Pranata Komputer Ahli Pertama, 1 orang Pustakawan Ahli Pertama, 3 orang pramubakti, 3 orang tenaga keamanan, dan 2 orang tenaga kebersihan.

Dari kondisi yang telah disampaikan oleh masing-masing pegawai, rapat urusan tata usaha ini direncanakan untuk diagendakan setiap bulan pada minggu pertama, guna melakukan evaluasi dan perencanaan tugas kedepannya. Hal ini pun  didukung oleh Kepala MTsN Bulungan melalui Kepala Urusan Tata Usaha yang mengharapkan seluruh civitas dapat memahami tugas dan fungsinya masing-masing. Hal ini bertujuan agar pelaksanaan tata kelola pada MTsN Bulungan dapat berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku. (YM*)

Tidak ada komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Pengumuman

Diterbitkan :
Pengumuman Peserta Didik yang Dinyatakan Lulus pada PPDB MTsN Bulungan Tahun Pelajaran 2024/2025
Siswa yang dinyatakan lulus berjumlah 128 siswa dengan rincian sebagai berikut. Jalur Afirmasi sebanyak 6..
Diterbitkan :
Pengumuman Hasil Akhir Penerimaan Peserta Didik Baru Kampus I Tahun Pelajaran 2023/2024
Hasil kelulusan berdasarkan Surat Keputusan Kepala Madrasah Nomor 046 Tahun 2023 Tentang Penetapan Hasil Seleksi..

Agenda

06
Feb 2023
28
Jan 2023